Tazakka Terima Wakaf Buku Dari Mesir

Tazakka Terima Wakaf Buku Dari Mesir

TAZAKKA – Dalam waktu dekat, Pondok Modern Tazakka akan mendapatkan wakaf buku kurang lebih sebanyak 1300 judul buku dari Penerbit Darussalam Press Kairo Mesir. Hal tersebut diungkapkan dan diikrarkan oleh Dr. Abdul Qadir Al-Bakkar, Presiden Direktur Darussalam Press, Kairo, Mesir setelah mengunjungi Tazakka dan memberikan Kuliah Umum kepada para santri, Sabtu (3/9).

Darusaalam Press adalah satu diantara penerbit-penerbit kitab terbesar yang menguasai pasar dunia, khususnya Timur Tengah. Tentu saja selain penerbit besar lain seperti Darul Fikr, Darus Syuruq, Darun-Nahdhoh, Darun-Nasyr dan lain sebagainya.

"Ini benar-benar barokah buat kita semua, bukan saja buat san­tri-santri Tazakka, akan tetapi barokah pula buat umat keseluruhan. Bukan soal nilai dan harga kitab-kitab itu yang pasti mahal, akan tetapi nilai keilmuan dan jariyah peradabannya yang akan mengalir tak bertepi ke semua penjuru bumi yang kelak akan dibawakan oleh santri-santri nanti." tutur Ustadz Anizar Masyhadi Wakil Pimpinan PM Tazakka dalam closing statementnya.

Dengan adanya wakaf buku tersebut berarti koleksi buku yang ada di Perpustakaan Darul Hikmah PM Tazakka akan bertambah. Koleksi terbaru berupa kitab-kitab masterpiece dari ulama-ulama madzhab, kitab-kitab masterpiece karya ulama ahli Hadis dan karya-karya ulama-ulama muslim lainnya dalam bidang akidah, tafsir, filsafat dan keilmuan lainnya yang sempat mencerahkan peradaban dunia selama beberapa abad pada masa kejayaan Islam.

Namun, kegembiraan dan keharuan itu masih menyisakan doa dan harapan. Karena hingga kini Gedung Perpustakaan Dar El-Hikmah Library belum tersedia secara memadai. Perpustakaan Pondok Modern Tazakka hingga saat ini masih menempati salah satu ruang kelas ukuran 8 x 9 m, padahal idealnya, jika akan datang 1300an judul kitab, maka perpustakaan harus lebih besar dari yang ada saat ini.

"AlhamdulilLaah, Arsitek Pondok, Pak H. Mukhlis Ariston, ST dan tim telah berkenan mewakafkan desain dan gambarnya. Mohon doa dan dukungan dari kaum muslimin seluruhnya, semoga segera terkabul" harap Ustadz Bisri.  @rayahmed